NGAWI - 3 Bus dan 1 Minibus Terlibat Kecelakaan Beruntun



Tiga bus dan satu mobil terlibat kecelakaan beruntun di daerah Soko, Kedunggalar, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, Selasa (17/4) siang. Dilansir Antara, tiga bus yang terlibat kecelakaan tersebut adalah Bus Eka dengan nopol S 7523 US, Bus Mira dengan nopol S 7526 US, dan Bus Sumber Selamet dengan nopol W 7184 UY, serta sebuah mobil Kijang Innova berpelat merah asal Malang dengan nopol N 19 DP. Bus Mira dan Toyota Innova pelat merah melaju dengan kecepatan tinggi dari arah barat. Sedangkan dari arah timur melaju bus Eka Patas. Bus Mira bermaksud mendahului dengan mengambil haluan terlalu ke kanan. Tabrakan tak terhindarkan. Bus itu bertabrakan dengan bus Eka Patas. 

Bus Mira melintang di jalan raya, lalu ditabrak Toyota Innova. Sedangkan Bus Eka Patas banting setir ke kiri sehingga masuk ke area persawahan. Bus Sumber selamat yang melaju di belakang Toyota Innova berusaha menghindari tabrakan dengan banting setir ke kiri dan masuk ke parit. Akibat kejadian tersebut mengakibatkan korban luka-luka, selanjutnya korban dibawa ke Rs At-Tiin Ngawi dan UPT Puskesmas Gemarang. "Seluruh korban luka sudah ditangani pihak medis, untuk arus lalu lintas sementara ditutup dan dialihkan melalui Tol Ngawi-Solo yang belum jadi. 

Kendaraan yang terlibat laka masih dalam proses evakuasi," ujar Kasatlantas Polres Ngawi, AKP Rukimin. Sementara itu, korban selamat Bus Mira, Abdul Rokim, menduga kecelakaan terjadi akibat Bus Mira yang ingin mendahului Bus Eka di depannya. Pada saat bersamaan ada bus lain dari arah berlawanan hingga akhirnya terjadi tabrakan.

0 Response to "NGAWI - 3 Bus dan 1 Minibus Terlibat Kecelakaan Beruntun"